STIGMA PAJAK ? MENAKUTKAN, MERUGIKAN & KORUPSI ? BACA INI DULU YUK

Apa yang Anda pikirkan ketika mendengar kata ‘pajak’? Apakah Anda masih menyimpulkan bahwa pajak adalah sesuatu yang sulit, membebani dan merugikan? Pegawai Pajak = korupsi ? Jika iya, berarti Anda perlu mengubah pemikiran Anda selama ini dengan membaca tulisan ini

Hi, please welcome, supaya lebih menjiwai membaca tulisan ini silahkan tonton Video dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI ini, monggo silahkan ditonton terlebih dahulu

 


Tips : Supaya lebih menjiwai membaca tulisan ini silahkan dengarkan video diatas sambil membaca artikel ini. 

Baik, video tadi sangat bagus bukan ? Membuat aku merinding, merinding membayangkan apa saja yang bisa Indonesia capai jika penerimaan pajak tercapai. Penerimaan pajak hampir tidak pernah tercapai saja, banyak lini pemerintah mampu menghasilkan karya luar biasa. Bahkan dengan sumber terbatas namun hasil karya tanpa batas. Itulah INDONESIA. Aku bangga jadi anak Indonesia.

Dengan kondisi pendanaan pemerintah yang terbatas karena penerimaan pajak sangat sering tidak tercapai, masih banyak karya luar biasa kementerian- kementerian di Indonesia yang bermunculan, Banyak sekali anak bangsa kreatif bermunculan, banyak hal di Indonesia yang mampu berkembang. 

Bayangkan misal target penerimaan pajak tercapai, dalam artian uang negara kita melimpah, masyaAllah, semua lini akan terdukung oleh pemerintah, banyak infrastruktur akan dibangun, banyak tempat pariwisata akan dipugar dan dibuat lebih professional, tentunya akan meningkatkan pendapatan masyarakat, kemudian banyak lini akan mendapat subsidi dan banyak lagi efek positif apabila penerimaan pajak tercapai.

Dengan tercapainya penerimaan pajak, yuk dibayangkan betapa majunya Negara kita, luar biasa, merinding euy

Dengan tercapainya penerimaan pajak, insyaAllah semua anak Indonesia akan mendapatkan pendidikan layak, rakyat menjadi cerdas, banyak ekonomi kreatif di Indonesia akan lebih terdukung,masyaAllah

Doaku semoga aku dan kamu bisa berperan lebih membantu Negara ini, semoga aku dan kamu dapat  menjadi anak muda yang membawa perubahan lebih baik untuk diri sendiri, keluarga dan masyarakat luas. aamiin

Let’s talk about "stigma negative" yang melekat pada pajak , dari merepotkan sampe merugikan. Padahal pajak sangat berperan penting bagi kemajuan negara ini. Pada APBN tahun 2021,  80% lebih sumber pendapatan Negara kita bersumber dari pajak.Iya, 80% lebih, bayangkan… terlihat bahwa Negara ini sangat bergantung pada pajak.

“Sebegitu pentingnya pajak bagi Negara kita tapi tetap saja masih ada yang mencemooh pajak, padahal pajak kita untuk kita, uang pajak itu untuk Negara dan rakyat, dikembalikan pada rakyat. Uang pajak bukan untuk pegawai pajak, bayar pajak itu lewat bank bukan dikantor pajak apalagi ke pegawai pajak.”

Banyak orang cenderung malu atau tidak bangga ketika dia adalah seorang pegawai pajak ? Karena apa ? Karena masih banyak stigma negatif melekat pada kami pegawai pajak.

Tapi sebagai pegawai pajak dan sebagai anak millennial yang bekerja di institusi DJP, aku menjawab dengan bangga bahwa aku pegawai pajak. Aku adalah punggawa keuangan Negara. Alhamdulillah Aku sudah turut membantu dalam ambil bagian membantu Negara ini berjalan dan terus berkembang.

Di DJP (Direktorat Jenderal Pajak) aku melihat banyak orang-orang berkualitas dengan pribadi santun nan baik, jauh dari stigma negative yang dilekatkan kebanyakan orang. Banyak dari mereka pegawai pajak sangat berdedikasi untuk Negara. Banyak teman-teman disekitar aku bekerja over time mengejar penerimaan, bekerja keras luar biasa. Ada yang harus kerja sabtu dan minggu mengejar deadline penerimaan, pengawasan, penegakan hukum, ataupun pembuatan konten edukasi. Yang tentunya persiapannya membutuhkan waktu kerja keras dan dedikasi.

Sungguh DJP sudah berbenah dan kami akan terus berbenah. Apapun tantangannya kami siap untuk terus berdiri, berjuang untuk membantu dan menyayangi negeri ini.

Buat kamu yang sudah bayar Pajak, Kamu Keren !

Karena kamu sudah membantu Indonesia, kamu sudah membantu banyak anak Indonesia mendapatkan pendidikan layak, membantu tersedianya berbagai infrastruktur di seluruh pelosok penjuru negeri dan banyak lagi.

Terimakasih sudah sayang sama Negara ini, terimakasih sudah sayang sama semua rakyat Indonesia yang kurang mampu, terimakasih melalui uang pajak kalian Indonesia bisa terus bertahan dan berkembang.

Kita hidup di Indonesia, mencari uang juga di Indonesia, maka selayaknya kita sayangi Negara ini, dengan berkontribusi membayar pajak, untuk Indonesia Lebih Baik.

Jika Indonesia menjadi lebih baik, tentu dampak positifnya akan ke kita jua selaku rakyat Indonesia.

Jangan lelah berjuang untuk negeri ini dan mencintai negeri ini.

Apakah kamu cinta Indonesia ?

 

Jika kau katakan IYA AKU CINTA,  sadarlah bahwa cinta butuh aksi tidak hanya kata.

Beraksilah dengan turut berpartisipasi membayar pajak.

Karena hidup bukan sekedar hidup. Kalo sekedar hidup apa bedanya kita dengan makhluk hidup lainnya.

Hiduplah untuk memberi arti. Sekian dan terimakasih.


Share:

No comments:

Post a Comment